6 Cara Mudah Merawat Baju Bahan Drill agar Awet, Yuk di Simak!

Cara Mudah Merawat Baju Bahan Drill
Sumber : Mitramulia

Kami memahami pentingnya kain drill dalam berbagai jenis pakaian, mulai dari jaket, seragam, celana, Dll.

Mencuci baju bahan drill perlu mengikuti panduan yang benar dan sangat penting untuk menjaga keawetan dan kenyamanan Baju bahan drill anda. kami akan membahas artikel tentang Cara Mudah Merawat Baju Bahan Drill agar Awet, simak berikut beberapa cara yang telah kami rangkum :

Baca Juga : 15 Jenis Kain yang Sering Digunakan untuk Pakaian

Hindari Menggunakan Mesin Cuci

Mesin Cuci
Sumber : Freepik

Mesin cuci memberikan tekanan yang kuat pada kain, sehingga dapat merusak serat yang halus pada kain tersebut, dan bahkan kain drill yang kuat dapat merusak seiring waktu karena kecepatan dan gerakan mesin.

Oleh karena itu, disarankan untuk mencuci Baju bahan drill anda dengan cara manual dibandingkan menggunakan mesin cuci.

Hindari menggunakan Sikat Kasar

menyikat baju
Sumber : Freepik

Meskipun kain ini sangat kuat, hindari menggunakan sikat kasar selama pencucian, terutama dengan sikat kasar. Sebaliknya, jika noda sulit dihilangkan, gunakan sikat gigi berbulu lembut untuk menghindari merusak tekstur kain.

Perhatikan Batas Waktu Perendaman saat Mencuci

timer
Sumber : Udacity

Merendam Baju bahan drill yang kotor merupakan hal yang sangat penting, tetapi merendam terlalu lama dapat menyebabkan masalah lebih buruk.

Perendaman yang berlebihan dapat melemahkan serat dari kain itu sendiri, membuatnya kasar dan rentan terhadap kerusakan, Sebaiknya Rendam kain drill selama satu hingga dua jam sebelum mencuci.

Bilas untuk Menghilangkan Sisa Sabun

mencuci baju
Sumber : Freepik

Untuk menjaga kain drill tetap bersih, disarankan membilasnya dengan hati-hati untuk menghilangkan sabun yang menempel karena tenunan yang sangat detail.

Meninggalkan sisa sabun membuat kain tetap lembab, yang dapat menyebabkan iritasi kulit dan pertumbuhan jamur dan bakteri.

Baca Juga : 4 Cara Mudah Merawat Kain Endek Agar Tetap Awet

Atur Suhu saat menyetrika

menyetrika baju
Sumber : Freepik

Kain drill terkenal ketebalannya, jadi berhati-hatilah saat menyetrikanya. Jika kain terlihat kusut, hindari menggunakan suhu yang terlalu tinggi karena dapat menyebabkan bekas pada permukaan kain.

Untuk menghindari hal ini, setrika kain yang lembab dan gunakan pelembut pakaian jika diperlukan.

Gunakan Pelembut Pakaian saat Penyetrikaan

menyetrika baju
Sumber : Freepik

Cobalah untuk melembabkan pakaian anda saat menyetrika. Hal ini akan menjaga kain lembab dan mencegahnya terlalu kering, yang dapat menyebabkan warna berubah. Selain itu, melembutkan pakaian saat menyetrika dapat menjaga kualitas dari kain itu sendiri.

Baca Juga : Panduan Mencuci Baju Bahan Katun Agar Tetap Awet

Jika anda mencari pakaian berbahan Drill yang berkualitas tinggi, percayakan kebutuhan seragam Anda pada VL Konveksi. untuk pertanyaan lebih lanjut tentang jenis kain atau pesanan khusus, Kami VL Konveksi dengan senang hati membantu Anda mencapai hasil terbaik dalam produk yang Anda pesan, Semoga bermanfaat!

Bagikan ke Teman Lainnya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

×